Daftar isi [Tampil]
![]() |
cara edit musik mp3 secara online |
Online audio cutter dapat menjadi solusi tepat jika kamu mengalami kendala seperti diatas, karena dengan tutorial yang akan kami ulas di tulisan ini, kamu dapat mengedit serta membuang suara sesuai keinginan cukup lewat browser. Ingin tahu bagaimana langkah-langkahnya? Simak tutorial ini hingga selesai ya sobat Fedora!
Cara Memotong MP3 dengan Audio Cutter
Tidak sulit untuk memotong file audio secara online, kamu hanya perlu memastikan bahwa file suara yang ingin diedit sudah berada dalam device kamu yang sudah terhubung dengan koneksi internet. Jika kedua syarat tersebut terpenuhi, kamu sudah bisa melakukan pomotongan suara dengan mengkuti alngkah-langkah berikut:
- Buka Mp3cut Indonesia yang dikembangkan oleh 123Apps.
tampilan audio cutter mp3cut - Klik tombol Buka File yang berada di tengah halaman web tersebut lalu pilih file mp3 dari laptop/ponsel kamu yang ingin dimodifikasi. Kamu bisa juga menggunakan fitur drag and drop dengan cara menggeser file tersebut dari jendela folder PC ke browser yang sedang kamu gunakan.
- Setelah file terupload, akan muncul control bar dan waveform yang menunjukkan durasi dari file audio yang kita unggah. Geser bar paling kiri untuk menghapus suara dibagian awal, dan geser bar paling kanan ke tengah untuk menghapus suara dibagian akhir. Lihat contoh ilustrasi dibawah ini yang akan menghasilkan suara hanya dibagian tengah mp3.
tampilan audio cutter mp3cut - Untuk memotong menghapus suara di tengah-tengah musik dan hanya menyisakan bagian awal dan akhirnya, Anda dapat mengklik menu berlogo kotak (lihat gambar dibawah) yang terdapat disamping penunjuk waktu suara dan menggeser bar berwarna biru untuk memilih bagian tengah audio yang ingin dihapus.
cara menghapus suara di tengah file audio - Setelah selesai mengedit file audio tersebut, klik tombol SAVE dibagian kanan jendela utama pengeditan musik dan file audio yang sudah diedit dapat langsung Anda simpan kembali dalam device kamu dalam format MP3.
Tidak sulit bukan mengedit file audio menggunakan tutorial online audio cutter diatas? Jika kamu penasaran apa saja yang bisa kamu lakukan dengan tools MP3Cut ini, berikut ulasan lengkap kami mengenai fitur yang dapat kamu gunakan dengan gratis tentunya.
Fitur-fitur Edit Musik MP3 dengan MP3Cut
Tentu langkah-langkah singkat yang kami berikan diatas hanyalah contoh sederhana cara menggunakan online tools untuk memodifikasi file audio. Adapun fitur lainnya yang dapat Anda pakai dengan menggunakan audio cutter yang kami review dalam ulasan ini adalah:
- Fitur fade-in dan fade-out yang membuat suara mati atau muncul secara berangsur-angsur
- Equalizer yang dapat mengubah suara dalam beberapa mode preset seperti full-bass, classic, dance, dan sebagainya
- Meningkatkan atau mengurangi speed audio
- Memperbesar dan memperkecil suara yang dihasilkan dengan mengatur volume
![]() |
pengaturan fitur-fitur di MP3Cut |